Dandang Gendis


Genre : Kumcer
Penulis : Gus Rofi
Editor & Layout : Boneka Lilin
Design Cover : Ary Harfeey 
Penerbit : Harfeey
ISBN : 978-602-1200-65-0
Tebal : 250 Hlm, 14,8 x 21 cm (A5)
Harga : Rp53.000,-
CP Order : 081904162092 (Infokan judul, jumlah, alamat)

Sinopsis:

Kupukul keybord di hadapanku, entah sudah berapa paragraf yang kutulis tiba-tiba buntu. Entahlah, tidak biasanya aku seperti ini. Bagi seorang penulis, tidak bisa menulis adalah kematian yang menyengsarakan, lebih baik tak bernapas daripada hidup harus kehilangan kreatifitas.
Sudah berulang-ulang kutulis satu paragraf, tapi kemudian harus kembali kutekan tombol backspace, lalu menulis lagi, dan menekan tombol itu kembali. Karena sudah begitu gedeg-nya, akhirnya kuputuskan untuk men-shut down komputer.
Dalam gelap yang hampir pekat, selalu ada ribuan bayang yang hinggap. Tiba-tiba aku teringat sesuatu, kugeser kursi ke kiri. Kubuka laci dan mengobrak-abriknya, tak sulit menemukan foto berukuran 3 x 4 yang kusimpan beberapa tahun lalu. 
“Masa lalu,” ucapku lirih.
***
“Aku sudah membaca semuanya.”
Perasaan malu itu semakin menjadi-jadi, rasanya tidak nyaman. Ah, sudah terlanjur, nasi sudah menjadi bubur. Kumakan sekalian. Langit semburat kuning gading dengan bulan bulat sempurna dihasi sedikit mendung yang tampak hitam kelam, yang tadinya menentramkan itu sekarang berubah membingungkan, entah indah entah gundah. Aku segera membalas pesan chat yang sudah kubaca namun bingung mau kubalas bagaimana.
“Kamu tahu semuanya?”
“Segera kembalilah ke Jember, cincin yang kamu beli di Halmahera itu semoga cocok dengan jariku.”
Aku merogoh dompetku, kuambil foto berukuran 3 x 4 yang kuselipkan di dalamnya, kupandangi foto Gendis.
“Hmmm, masa depan,” ucapku mengulum senyum.

Postingan populer dari blog ini

Run

Kisah Lembah Hijau #3

Airmata di Lawang Sewu